-->
Sekilas Tentang Bogor

Sekilas Tentang Bogor

Bogor : Kota Bogor memanglah kota yang sangat menyenangkan. Terkenal dengan sebutan kota Hujan.Pemandangan alam bogor masih sangat asri (puncak bogor) dan terdapat kebun raya bogor di tengah kota nya..

Tak heran apabila banyak wisatawan yang datang berkunjung di Kota ini. Daerah yang paling menjadi favorit pengunjung lokal maupun asing yaitu daerah puncak Bogor. Oleh-oleh ataupun makanan khas Bogor yaitu talas Bogor.

Adapun lagu tentang Kota Bogor yaitu "Bogor kota indah sejuk nyaman. Bagai bunga di dalam taman. Selalu di singgahi wisatawan sungguh menarik perhatian. Disana banyak pemandangan dan peristirahatan nan indah tenang serta damai. Disana aku dilahirkan dan juga dibesarkan di kota kesayangan " Semua kata- kata tersebut memanglah kata-kata kenyataan yang terdapat di kota ini..

Di Kota Bogor banyak sekali tempat tongkrongan yang asyik dipakai untuk bersantai bersama para sahabat baik di pagi hari ataupun malam hari. untuk itu penulis akan merekomendasikan tempat-tempat tersebut di postingan kali ini

Seperti :
  • Taman Kencana : di taman ini banyak sekali kuliner dan cafe tempat nongkrong bersama sahabat dengan melihat pemandangan taman.
  • Taman Ekspresi dan Sempur : Taman ini berdekatan dengan area sempur dan istana Bogor merupakan tempat yang paling sering dikunjungi oleh warga pribumi karena di area sempur terdapat fasilitas untuk berolahraga seperti untuk berlari santai, panjat tebing dan bermain basket. apabila anda datang di hari minggu pasti tempat ini sangat ramai untuk dipakai olahraga ataupun bersantai dengan keluarga
  • Taman Corat-Coret : Taman merupakan taman tempat tongkrongan baru di kota bogor dan mulai ramai nya di malam hari. di sekitar taman ini terdapat banyak sekali tempat kuliner dan cafe coffee nya.
  • Air Mancur : Tempat tongkrongan ini mulai ramai dari sore sampai malam hari. banyak kuliner di tempat ini seperti martabak kubang, bandrek susu dll
  • Taman Peranginan : Taman ini berdekatan dengan air mancur dan sering dipakai nongkrong di sore hari.
           (Sumber: www.google.com)

Semoga artikel ini bermanfaat untuk kalian yang sedang melakukan travelling ke kota ini. dan menjadi bahan referensi apabila kalian sedang berkunjung di sekitar Kota Bogor. Terima kasih telah berkunjung di blog ini. hormat saya (Harmony Kelam)

0 Response to "Sekilas Tentang Bogor"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel